Praktikum 9 Membuat Animasi Berdasarkan Video Referensi

1. Tujuan
     Mahasiswa mampu membuat animasi 3D dari sebuah logo berdasarkan deskripsi komunitas dan video referensi.

2. Alat
     a) Adobe After Effect CC 2017

3. Bahan
    a) Logo Komunitas Basket MMB
    b) Video Referensi


4. Dasar Teori
Animasi 3D merupakan penciptaan gambar bergerak dalam ruang digital 3 dimensi. Hal ini dilakukan dengan membuat frame yang mensimulasikan masing-masing gambar, difilmkan dengan kamera virtual, dan output-nya berupa video yang sudah di-rendering atau Realtime, jika tujuannya untuk membuat game. Animasi 3D biasanya ditampilkan dengan kecepatan lebih dari 24 frame per detik.
Konsep animasi 3D sendiri adalah sebuah model yang memiliki bentuk, volume, dan ruang. Animasi 3D merupakan jantung dari game dan virtual reality, tetapi biasanya animasi 3D juga digunakan dalam presentasi grafis untuk menambahkan efek visual ataupun film.
5. Tugas Praktikum
     Buatlah animasi logo untuk komunitas di MMB berdasarkan video referensi yang diperoleh dari praktikum sebelumnya.

6. Petunjuk Praktikum
  1. 1. Gunakan video referensi yang diperoleh pada praktikum sebelumnya sebagai inspirasi dari praktikum ini.
  2. 2. Kerjakan secara berkelompok. 1 kelas dibagi menjadi sejumlah komunitas di MMB.
  3. 3. Masing-masing kelompok menentukan ketua. Ketua memiliki kewajiban yang sama dengan anggota. Ketua juga memiliki tugas tambahan untuk menentukan arah, membagi tugas, dan merekap progress.
  4. 4. Waktu pengerjaan sebanyak 2 pertemuan yaitu pada minggu ke 9 dan ke 10.
  5. 5. Laporan praktikum dikumpulkan di setiap akhir sesi praktikum. Berarti terdapat laporan prak 09 dan laporan prak 10.
  6. 6. Laporan praktikum berisi laporan tertulis terkait hasil praktikum di masing-masing sesi praktikum.
  7. 7. Laporan praktikum dikerjakan secara individu. Berisi progress atau hasil kerja dari masing-masing anggota tim. Idealnya, dari laporan praktikum dapat disimpulkan terkait pembagian tugas antar anggota tim dan hasil yang diperoleh masing-masing anggota.

7. Hasil Praktikum
    Hasil Screen Record
 

8. Kesimpulan
    Pada praktikum kali ini kami mengalami kesulitan dikarenakan video yang referensi yang kami dapatkan diluar ekspetasi kami, yaitu pada video referensi yang pertama kita diharuskan mendownload tamplate 3D Architect Logo Reveal yang mana template tersebut berbayar dan ternyata bukan plug in. Pada video referensi yang kedua kami juga kesulitan dikarenakan pada video tersebut effect Extrusion Depth Cinema 4D hanya muncul jika logo tersebut berupa shape yang dibuat di adobe after effect secara langsung, kami sudah mencoba mengakali dengan berbagai macam dengan membuat 3D dari effect shatter namun hasil dari cahaya spot tidak persis bahkan tidak muncul.
     Kami akan berbuat semaksimal mungkin untuk mencobanya.

9. Referensi
    https://www.youtube.com/watch?v=wX5n3_6THNI&feature=youtu.be
    https://www.youtube.com/watch?v=lR4GHA5_J5Q&t=104s

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Prinsip Animasi Slow In And Slow Out, Arcs, Dan Secondary Action

Animasi 2D Dengan menggunakan Prinsip Squash and Stretch Dan Anticipation